Manusiawi.com - Lampu Lalu Lintas atau biasa disebut Lampu Merah umumnya akan dipasang di jalan raya. Kalau tidak maka kecelakaan bukanlah hal mustahil di jalan tanpa lalu lintas. Dengan adanya lampu lalu lintas membuat pengguna tahu kapan harus berhenti dan berjalan.
Namun berbeda dengan jalan di jantung kawasan tertua di Prague, Mala Strana yang bersejarah atau disebut juga "Little Quarter." Di sana ada sebuah lampu lalu lintas yang dipasang di depan gang sempit. Anda pasti akan tertawa mengetahui hal itu, apa gunanya lampu lalu lintas di situ ? berikut penjelasannya
Jalan sempit yang hanya bisa dilewati satu orang itu tersebut bernama Vinarna Certovka, jalan tersebut hanya memiliki lebar 50cm -70cm dengan panjang sekitar 10 meter. Jalan ini merupakan akses ke restoran Certovka di tepi kanal Certovka. Sempitnya jalan tersebut ternyata menimbulkan beberapa masalah. Bila ada yang lewat berbarengan dari dua arah maka salah satu harus mundur kembali untuk mengalah ke ujung jalan. Masalahnya adalah apabila salah satu tidak mau mundur mengalah maka percekcokan akan terjadi.
Akhirnya demi kenyamanan pengguna jalan itu dipasanglah dua lampu lalu lintas di kedua ujung jalan, yang akan memberikan tanda kapan boleh melintasinya, Sehingga tidak perlu lagi beradu dengan pejalan kaki di depannya.
Lampu itu dirasa sangat berguna karena kebanyakan orang yang menggunakan jalan ini adalah para turis yang tentu tidak tahu kondisi jalan tersebut. Sempitnya jalan bahkan sempat membuat seorang turis Jerman berbadan gemuk nyangkut terjebak di tengah jalan itu, Meski akhirnya berhasil dikeluarkan dengan mengunakan sabun.
Bagaimana ya dengan jalan sempit di Indonesia, apakah perlu pasang lampu lalu lintas juga ?